Jurgen Klopp :

Liverpool Menikmati Tekanan dan Optimis Meraih Gelar Juara

Sabtu, 20/04/2019 11:02 WIB
Pelatih Liverpool asal Jerman, Jurgen Klopp (Foto: Getty Images)

Pelatih Liverpool asal Jerman, Jurgen Klopp (Foto: Getty Images)

law-justice.co - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menegaskan timnya tetap menikmati tekanan dalam mengejar dua gelar musim ini, termasuk sebagai kampium Liga Inggris. Dalam kompetisi ini, The Reds unggul dua poin dan menyisahkan empat laga tersisa, meskipun pesainya Manchester United memiliki satu pertandingan lebih banyak .

Meskipun masih ketat, namun Liverpool optimis menatap gelar pertama yang diraih sejak 1990. Ia mengaku skuatnya tidak merasa berada dalam tekanan, tetapi lebih melihat itu sebagai kesempatan untuk juara. Klopp mengaku, timnya menikmati tekanan itu, apalagi mereka masih bersaing di dua kompetisi bergengsi.

“Kami masih melakoni pertandingan-pertandingan penting, yang menandakan sebuah masa penting yang positif. Kami sangat menikmati hal itu. (Pada akhir musim) merupakan sesuatu yang bagus bila anda masih terlibat (persaingan) dalam dua kompetisi. Hal itu merupakan tanda kesuksesan,” kata pelatih asal Jerman itu.

Untuk meraih dua gelar itu, menurut Klopp, selain potensi, sikap yang ditunjukkan oleh para pemain juga menjadi penting. Alasannya, skuat Liverpool saat ini diisi oleh pemain-pemain yang luar biasa dan itu harus dipadukan dengan sikap mereka yang mencerminkan pesepakbola kelas dunia. Perpaduan ini, telah ditunjukkan sejak awal musim dan cukup berhasil diterapkan hingga saat ini

Sebelumnya, dalam konferensi pers pertamanya sebagai Manajaer Liverpool pada Oktober 2015, Klopp mengatakan dengan percaya diri bahwa klub itu akan meraih satu gelar setidaknya dalam empat musim. Sampai saat ini, The Reds telah mencapai tiga final dalam kompetisi. Meskipun belum maksimal, ia mengaku senang atas pencapaian klub itu.  

“Banyak orang mengingatkan saya, ketika pertama kali ke sini dan menandatangani kontrak selama tiga tahun. (Ketika itu) saya mengatakan klub itu kemungkinan akan meraih gelar. Meskipun sampai saat ini, hal itu belum mewujud,” kata Klopp.

Perburuan gelar juara bagi Liverpool terus berlanjut. Dalam sepekan ke depan, The Reds akan menghadapi Cardiff City pada hari Minggu dan Huddersfield, lima hari kemudian. Selanjutnya mereka akan bersua dengan Liverpool  dalam ajang semifinal Liga Champipn pada 1 Mei mendatang. (goal)

(Teguh Vicky Andrew\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar