Kuasa Hukum Bakal Ungkap Nama Jenderal yang Terlibat di Kasus Novel

Kamis, 14/03/2019 10:26 WIB
Penyidik senior KPK Novel Baswedan (VOA Indonesia)

Penyidik senior KPK Novel Baswedan (VOA Indonesia)

law-justice.co - Tim kuasa hukum penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Novel Baswedan berjanji bakal mengungkap nama-nama jenderal polisi yang terlibat dalam kasus penyiraman air keras.

Anggota tim kuasa hukum Novel Baswedan, Alghifari Aqsa mengatakan, nama-nama jenderal polisi tersebut muncul dalam laporan investigasi final yang dilakukan oleh masyarakat sipil.

Namun, sebelum mengungkapkannya ke publik, tim kuasa hukum menunggu KPK memproses laporan dugaan obstruction of justice (perintangan penyidikan) terkait kasus penyiraman air keras terhadap Novel Baswedan.

Alghifari mengatakan, sejumlah pihak dari koalisi masyarakat sipil, tim kuasa hukum, sampai istri Novel Baswedan, Rina Emilda, mendukung langkah tersebut.

"Jika KPK bersedia mengungkap kasus Novel Baswedan dengan track obstruction of justice, kita akan buka semua laporan final dari investigasi versi masyarakat sipil, tentunya dengan berbagai macam keterbatasan," kata Alghifari Aqsa saat konferensi pers di Gedung KPK Merah Putih, Jakarta, Selasa (12/3).

"Tapi ada nama-nama jenderal, tidak hanya satu jenderal, tapi lebih dari satu jenderal yang kita cantumkan, yang kita temukan dalam investigasi," sambungnya.

Alghifari menilai, KPK bisa mengungkap kasus penyerangan terhadap Novel Baswedan dengan memproses laporan dugaan perintangan penyidikan tersebut.

"Memang KPK tidak punya tools untuk menekan Presiden atau pun menekan Kepolisian. Tapi KPK punya tools untuk mengungkap kasus Novel Baswedan, lewat obstruction of justice," tutur dia.

(Marselinus Gual\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar