Jelang Sidang Hasto, Anggota Komisi III PDIP Rapat 3 Jam di Rumah Mega

Kamis, 13/03/2025 18:30 WIB
Ilustrasi bendera PDIP (Detikcom/Rifkianto Nugroho)

Ilustrasi bendera PDIP (Detikcom/Rifkianto Nugroho)

Jakarta, law-justice.co - Sejumlah anggota Komisi III DPR dari Fraksi PDIP berkumpul di kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (13/3).

Mereka hadir sehari jelang sidang perdana Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto dalam kasus dugaan suap yang menyeret buron Harun Masiku.

Sejak tiba di lokasi sekitar pukul 14.00 WIB, rombongan baru keluar dari kediaman Megawati sekitar pukul 17.00 WIB. Belum diketahui topik pembahasan dalam pertemuan tersebut.

Salah satu anggota Komisi III DPR dari Fraksi PDIP, I Wayan Sudirta, yang juga ke rumah Megawati irit bicara saat ditanya soal isi pertemuan. Menurut Wayan, pihaknya hanya diminta untuk terus turun ke bawah mendampingi rakyat.

"Pokoknya turun ke bawah. Kerja sebanyak-banyaknya," jelas Wayan.

Selain Wayan, beberapa nama yang terlihat pada kesempatan itu ada Sekretaris Fraksi PDIP di DPR Dolfie OFP, Wakil Ketua Komisi III DPR Dede Indra Permana, dan beberapa anggota DPR dari PDIP yakni Sudin, Stevano Rizki Adranacus, hingga Pulung Agustanto.

Kehadiran para anggota Komisi III DPR di rumah Megawati itu bersamaan dengan rencana sidang perdana kasus Hasto di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Jumat (14/4) besok.

Sementara, berdasarkan surat internal, Mega meminta kehadiran mereka di kediaman. Pertemuan digelar untuk membahas situasi dan dinamika politik teranyar.

(Gisella Putri\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar