Malaysia Masters: Gregoria Mariska & Christian Adinata Lolos Semifinal

Jum'at, 26/05/2023 08:55 WIB
Pebulu Tangkis Tunggal Putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung (kastara.id)

Pebulu Tangkis Tunggal Putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung (kastara.id)

Jakarta, law-justice.co - Atlet Bulutangkis Tunggal Putra Indonesia, Christian Adinata menang 16-21, 21-16, 21-11 atas wakil India Srikanth Kidambi pada pertandingan perempat final Malaysia Masters 2023.

Christian menghadapi Kidambi pada babak perempat final Malaysia Masters 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat (26/5) pagi WIB.

Dalam pertandingan ini Kidambi tampil baik sejak awal permainan. Kidambi mampu memimpin perolehan angka hampir di sepanjang gim pertama.

Kidambi mampu unggul jauh atas Christian 7-3 kemudian dia berhasil menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-7.

Usai interval gim pertama Kidambi masih mampu mendominasi perolehan poin. Kidambi sempat unggul jauh 14-8 atas Christian.

Kemudian Kidambi mampu memperlebar keunggulan atas Christian menjadi 17-10. Namun Christian sempat memperkecil ketertinggalannya menjadi 14-17.

Namun Kidambi mampu mengamankan gim pertama dengan kemenangan 21-16 atas Christian.

Pada gim kedua pertarungan semakin sengit dan berimbang. Christian berhasil beberapa kali memimpin perolehan poin atas Kidambi.

Christian mampu memimpin 4-1, kemudian 8-5. Tetapi Christian kemudian tertinggal 10-11 di interval gim kedua.

Kejar mengejar angka terjadi setelah interval gim, Christian kemudian mampu melepaskan diri dari kejaran Kidambi saat meraih poin 16-15. Empat poin beruntun membawa Christian unggul 19-15 atas Kidambi. Christian pun akhirnya berhasil merebut kemenangan di gim kedua 21-16.

Pada gim ketiga Christian Adinata berhasil memimpin 11-6 di interval gim. Usai interval gim Christian mampu menjauh dari Kidambi dengan keunggulan 14-6.

Christian terus memimpin dan memperlebar keunggulan menjadi 18-8. Christian pun berhasil memenangkan gim ketiga dengan skor 21-11.

Kemenangan ini membuat Christian lolos ke semifinal Malaysia Masters 2023.

Sampai Lempar Raket, Gregoria Lolos Semifinal

Atlet Bulutangkis Tunggal Putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung lolos ke semifinal usai menang 21-11, 21-14 atas wakil China Wang Zhi Yi pada pertandingan perempat final Malaysia Masters 2023.

Gregoria menghadapi Wang Zhi Yi pada babak perempat final Malaysia Masters 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat (26/5) pagi WIB.

Gregoria tampil apik sejak awal permainan. Gregoria mampu terus memimpin perolehan poin di hampir sepanjang gim pertama.

Gregoria sempat unggul 10-3 atas Wang Zhi Yi, kemudian dia berhasil menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-5.

Usai interval gim pertama Gregoria mampu untuk terus melesat memperlebar jarak keunggulan atas China 16-7, 19-9, hingga akhirnya menang 21-11 di gim pertama.

Kemudian pada gim kedua Gregoria masih mampu memimpin perolehan angka, namun jarak poin dengan lawannya tidak terlalu jauh.

Satu kejadian menarik terjadi pada gim kedua saat Gregoria memimpin dengan skor 8-5.

Saat itu Gregoria sampai harus melempar raketnya demi menggapai kok yang dilepaskan Wang Zhi Yi yang sangat sulit dijangkau Gregoria.

Kejadian itu berawal ketika Wang Zhi Yi melepaskan tembakan ke arah kanan, Gregoria berhasil meraih bola tersebut.

Namun ketika Wang Zhi Yi mengembalikan bola ke arah yang berbeda yaitu ke sebelah kiri yang tak mampu lagi dijangkau Gregoria. Gregoria pun tampak frustasi dan meluapkan emosinya dengan melempar raketnya dari sebelah kanan ke sebelah kiri. Raket yang dilempar itu pun tak mampu mengenai kok.

Meski demikain Gregoria tetap mampu mengamankan keunggulan 11-8 di interval gim kedua. Kemudian Wang Zhi Yi mampu menyamakan kedudukan menjadi 11-11, 12-12.

Tetapi Gregoria mampu untuk kembali memimpin 13-12, kemudian menjauh 18-14. Gregoria akhirnya berhasil menang di gim kedua dengan skor 21-14.

Tunggal putri Indonesia Gregoria pun berhasil lolos ke semifinal Malaysia Masters 2023.

 

 

(Annisa\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar