Badai Ian Melanda Wilayah di AS Tewaskan 110 Orang

Kamis, 06/10/2022 17:40 WIB
Ilustrasi Badai (foto: The Indian Express)

Ilustrasi Badai (foto: The Indian Express)

New York, Amerika Serikat, law-justice.co - Badai Ian di Amerika Serikat (AS) mengakibatkan 110 orang tewas.

Selain korban meninggal, Badai Ian juga membuat ratusan ribu pelanggan masih mengalami pemadaman listrik hingga saat ini.

Mengutip Antara, Sedikitnya 110 orang, termasuk 105 orang di Florida dan lima di Carolina Utara, dilaporkan tewas akibat badai tersebut, pada Rabu (5/10/2022) kemarin.

Lee County di Florida melaporkan 55 korban tewas, sedangkan Charlotte County mencatat 24 kematian.

Presiden AS Joe Biden pada Rabu melakukan perjalanan ke Fort Myers, Florida, untuk meninjau daerah yang dilanda badai.

Hampir 300.000 pelanggan di Florida hingga Rabu sore waktu setempat masih mengalami pemadaman listrik, menurut PowerOutage.us.

Sebelumnya, Biden mengatakan bahwa Badai Ian "kemungkinan menjadi salah satu yang terburuk dalam sejarah negara itu."

Kerugian akibat gelombang dan angin kencang Badai Ian ditaksir mencapai 28 hingga 47 miliar dolar AS (1 dolar AS = Rp15.276), menurut CoreLogic, sebuah perusahaan riset AS yang memperkirakan kerugian akibat bencana alam.

 

(Devi Puspitasari\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar