Lion Air & Super Air Jet Buka Loker Pramugari, Simak Syaratnya

Senin, 16/05/2022 11:22 WIB
Pesawat Lion Air Boeing 737-800NG.(Dokumentasi Rahmad Dwi Putra)

Pesawat Lion Air Boeing 737-800NG.(Dokumentasi Rahmad Dwi Putra)

law-justice.co - Maskapai Penerbangan Swasta Lion Air Group & Super Air Jet kembali membuka lowongan kerja terbuka unutk lulusan SMK /SMA dari semua jurusan

Rekrutmen ini menawarkan unutk posisi Initial and Experience Crew.

Calon pelamar yang berminat untuk mendaftarkan diri, wajib tahu berbagai persyaratan dan kualifikasinya. Calon pelamar bisa mendaftarkan diri melalui link pendaftaran: bit.ly/ walkinLAG2022. Dalam link tersebut, sudah terdapat informasi lengkap seputar rekrutmen. Registrasi pendaftaran dibuka hingga 27 Mei 2022 mendatang.

Dikutip dari akun Instagram resmi Recruitment Lion Group, Rabu (11/5/2022), berikut adalah berbagai rincian kualifikasi hingga jadwal seleksinya:


Initial & Experience Crew

Persyaratan Jadi Pramugari/a:
Warga Negara Indonesia (WNI)
Belum memiliki pengalaman (initial) atau sudah berpengalaman (experience)
Wanita, tinggi minimal 158 cm dan pria dengan tinggi minimal 170 cm (berat badan proporsional)
Untuk initial, berstatus belum pernah menikah
Initial pramugara berusia 18-30 tahun
Initial pramugari berusia 18-28 tahun
Experience, berusia maksimal 45 tahun bagi pemegang FAC Airbus dan/atau Boeing
Minimal lulusan SMA/SMK (seluruh jurusan)
Tidak buta warna (total atau parsial) dan sudah vaksin minimal dosis dua
Mampu bekerjasama dalam tim
Menarik dan memiliki skill interpersonal
Energik, senang membantu, bersahabat dan jujur.
Dokumen yang Wajib Dibawa
Curriculum vitae dan surat lamaran
Pas foto terbaru 4x6
Foto full body terbaru
Foto ijazah/SKL (pilih salah satu)
Fotokopi KTP/KK (pilih salah satu)
Hasil asli rapid antigen yang berlaku 1x24 jam
Fotocopy FAC (tambahan untuk experience)
Fotocopy hasil medex (tambahan untuk experience)
Surat referensi/paklaring (tambahan untuk experience)
Jadwal Registrasi Seleksi
Medan: 17 Mei 2022

Batas registrasi online dibuka sampai 13 Mei 2022 pukul 08:00 WIB

Kupang: 24 Mei 2022

Batas registrasi online dibuka sampai 23 Mei 2022 pukul 08:00 WIB

Makassar: 30-31 Mei

Batas registrasi online dibuka sampai 27 Mei 2022 pukul 08:00 WIB

Tahapan Seleksi
Seleksi berkas
Pengumuman undangan walk in dengan waktu dan lokasi tes penampilan via SMS/WA*/email (bagi yang lulus)
Ukur TB-BB, Performance 1 & 2
Pantauan direksi
English test
Psychological test
Medical check up
Untuk tanya jawab dengan admin Lion Air bisa menghubungi nomor 08119403089. Sebagai informasi, proses rekrutmen Lion Air Group ini dilaksanakan secara terbuka dan tanpa dipungut biaya. Jadi, waspada penipuan ya!

 

(Tim Liputan News\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar