Tekuk West Ham, Arsenal Kembali ke Posisi 4 Besar Liga Inggris

Senin, 02/05/2022 06:42 WIB
Arsenal kembali ke posisi empat besar Liga Inggris usai kalahkan West Ham United (bolanet)

Arsenal kembali ke posisi empat besar Liga Inggris usai kalahkan West Ham United (bolanet)

Jakarta, law-justice.co - Laga lanjutan Liga Premier Inggris kembali digelar pada Minggu (1/5/2022) dini hari, salah satu yang melakoniny adalah Arsenal yang bertemu dengan West Ham United. Hasilnya, Arsenal mengalahkan West Ham dengan skor 2-1. 

Dengan hasil tersebut, Arsenal kembali ke posisi empat besar. Arsenal menggeser Tottenham Hotspur yang sempat nangkring di posisi empat besar. The Gunners yang mengoleksi 63 poin unggul dua poin atas Tottenham.

Pertandingan dua tim asal London ini berjalan alot di babak pertama. Praktis minim peluang yang bisa diciptakan oleh Arsenal dan West Ham pada 10 menit awal laga. Arsenal baru bisa menciptakan peluang memasuki 15 menit pertandingan melalui Bukayo Saka dan Eddie Nketiah. Namun dua peluang itu bisa diblok pemain belakang West Ham.

West Ham merespons pada pertengahan babak pertama melalui tendangan spekulatif Declan Rice. Tembakan pemain timnas Inggris itu dari luar kotak penalti masih bisa diamankan Aaron Ramsdale.

Pada menit ke-38 Arsenal mampu membuka keunggulan berkat gol Rob Holding. Sundulan bek Arsenal itu memanfaatkan umpan sepak pojok Saka menggetarkan gawang Lukasz Fabianski.

West Ham bisa menyamakan kedudukan jelang babak pertama usai. Sepakan terarah Jarrod Bowen di dalam kotak penalti mengubah skor menjadi 1-1 yang bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua Arsenal kembali mencetak gol melalui bek tengah mereka. Kali ini gol diciptakan oleh Gabriel melalui sundulan setelah menerima umpan Gabriel Martinelli pada menit ke-54.

Arsenal menciptakan beberapa peluang lain setelah unggul 2-1. Edward Nketiah setidaknya mendapatkan dua peluang yang belum berbuah gol tambahan.

West Ham sebenarnya terus berupaya untuk bisa menyamakan kedudukan di hadapan publik sendiri. Hanya saja tidak ada gol yang bisa tercipta dan Arsenal menutup pertandingan dengan skor akhir 2-1.

Susunan pemain
West Ham United (4-2-3-1): Lukasz Fabianski; Vladimir Coufal, Kurt Zouma, Aaron Creswell, Ryan Fredericks; Mark Noble, Declan Rice; Pablo Fornals, Manuel Lanzini, Said Benrahma; Jarrod Bowen

Arsenal (4-3-3): Aaron Ramsdale; Takehiro Tomiyasu, Rob Holding, Gabriel, Nuno Tavares; Martin Odegaard, Mohamed Elneny, Granit Xhaka; Bukayo Saka, Edward Nketiah, Gabriel Martinelli

 

(Nikolaus Tolen\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar