Liga Spayol

Panasnya LaLiga, Real Madrid Vs Barcelona Bertemu di Bernabeu

Jum'at, 18/03/2022 14:20 WIB
Big Match antara Real Madrid Vs Barcelona (Net)

Big Match antara Real Madrid Vs Barcelona (Net)

Jakarta, law-justice.co - LaLiga akhir pekan ini akan terasa panas. Sebab dua rival akan bertemu di Santiago Bernabeu, Real Madrid vs Barcelona, El Clasico!


Ini jadi jilid kedua El Clasico di LaLiga musim ini. Pada pertemuan pertama di Camp Nou 24 Oktober, Madrid mengalahkan Barcelona dengan skor 2-1.

Saat itu Barcelona masih dilatih Ronald Koeman. Kedua tim juga bertemu di semifinal Piala Super Spanyol 12 Januari lalu yang merupakan debut Xavi Hernandez di El Clasico sebagai pelatih.


Madrid menang 3-2 lewat babak perpanjangan waktu. Maka wajar jika Barcelona punya misi untuk membalas dua kekalahan tersebut sekaligus menjaga kans juara LaLiga.

Saat ini Barcelona ada di posisi ketiga klasemen dengan 51 poin dari 27 laga, selisih 15 poin dari Real Madrid di posisi teratas. Madrid-nya Carlo Ancelotti memang begitu perkasa musim ini karena baru dua kali kalah.

Tak cuma tajam di depan dengan torehan 59 gol, lini belakangnya juga kukuh karena baru kemasukan 21 gol. Ini bakal jadi ujian berat untuk Barcelona yang lagi on fire.

Sejak kalah dari Real Betis 4 Desember lalu, Barcelona melalui 12 pertandingan tanpa kalah, rinciannya delapan kemenangan dan empat seri.

Dari delapan itu, empat di antaranya diraih di empat laga terakhir. Madrid pun sama saja, karena mereka lagi dalam tren empat kemenangan beruntun.

Melihat kondisi terkini kedua tim, sudah pasti El Clasico kali ini bakal berjalan lebih sengit dari biasanya. Xavi tentu tak mau dipermalukan lagi oleh Madrid.

Sementara, Carlo Ancelotti sudah pasti ingin Madrid berlari sendirian di puncak klasemen. Sebab ada jarak 10 poin memisahkan dengan Sevilla.

(Devi Puspitasari\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar