Sutradara Bocorkan Gambaran Film Thor: Love and Thunder

Minggu, 06/03/2022 15:00 WIB
Ilustrasi Karakter Thor (Foto: Istimewa)

Ilustrasi Karakter Thor (Foto: Istimewa)

[INTRO]
Sutradara Taika Waititi masih bungkam soal plot cerita film Thor: Love and Thunder. Namun, dia memberikan gambaran sedikit antara seri keempat itu dengan film sebelumnya, Thor: Ragnarok.

"Aku rasa tidak ada perbedaan. Sungguh, skalanya mirip dan segalanya [terasa] sama saja," kata Waititi ketika diwawancara The Playlist, dikutip dari Screen Rant, Kamis (3/3).

"Ada beberapa aktor [baru yang bergabung], tapi energi dan niatnya semua masih sama," lanjutnya.

Sebelumnya, aktor pemeran Thor, Chris Hemsworth, terlihat mengenakan kostum yang berbeda dari film-film sebelumnya. Hemsworth mengenakan jaket kulit warna tanpa lengan dan celana jeans warna biru, berbeda dengan kostum di film-film Marvel Cinematic Universe (MCU) sebelumnya.

Sementara, Pratt mengenakan pakaian yang serupa dengan kostum dalam film-film MCU sebelumnya. Perbedaan terletak pada beberapa bagian, salah satunya warna yang berubah jadi ungu.

Dari kabar yang beredar, Vin Diesel beberapa waktu lalu membenarkan bahwa para tokoh Guardians of the Galaxy akan muncul dalam film yang ia bintangi, Thor: Love and Thunder.

"Sutradara [Taika Waititi] berbicara kepada saya tentang Thor akan digabung dengan beberapa Guardians of the Galaxy."

Namun, Diesel kemudian menahan rincian lain terkait film Thor baru tersebut. Ia memilih kata-kata yang lebih aman.

"Itu akan sangat menarik. Tidak ada yang tahu. Mungkin saya seharusnya tidak mengatakan apa-apa," katanya.

Thor: Love and Thunder merupakan salah satu film yang masuk dalam Marvel Cinematic Universe (MCU) fase keempat. Film ini dijadwalkan rilis pada 5 November 2021 mendatang.

Film ini berfokus pada karakter Jane Foster (Natalie Portman) yang sebelumnya muncul dalam Thor (2011) dan Thor: The Dark World (2013).

Dalam film ini, Jane diceritakan layak menerima Mjolnir atau palu yang jadi senjata Thor dan menjadi sosok Thor perempuan pertama. Cerita tersebut sebelumnya dikisahkan dalam komik Thor vol. 4 #1 yang terbit pada Oktober 2014.

Dalam kisah tersebut, Foster memilih nama Thor the Goddess of Thunder alias Dewi Petir dan bergabung dengan Avengers. Penulis Thor vol. 4 #1, Jason Aaron, mengatakan perubahan Foster menjadi Thor bukan berarti ada Thor versi perempuan.

"Ini bukan She-Thor [Thor-Perempuan]. Ini bukan Lady Thor. Ini bukan Thorita. Ini lah Thor. Ini lah Thor dari semesta Marvel. Namun, tidak seperti Thor yang kita lihat sebelumnya," kata Aaron, dikutip dari laman Marvel.

(Givary Apriman Z\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar