Bocoran Pemenang Ballon d`Or 2021, Bukan Lionel Messi

Kamis, 28/10/2021 09:22 WIB

law-justice.co - Penentuan siapa yang berhak memenangkan penghargaan bergengsi Ballon d`Or 2021, mungkin menjadi salah satu yang tersulit. Tidak ada satupun pemain yang lebih menonjol dari pemain lainnya, bahkan Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo.

Sebulan menjelang pengumuman anugerah Ballon d`Or di media sosial sudah tersebar bocoran tentang siapa yang akan dikukuhkan sebagai pemain terbaik dunia saat ini. Bukan Lionel Messi atau Ronaldo, melainlan Robert Lewandowski.

Ada banyak nama lagi yang masuk kali ini, seperti gelandang Chelsea Jorginho dan striker Real Madrid Karim Benzema .

Namun, bocoran telah muncul di media sosial yang menampilkan striker Bayern Munich Robert Lewandowski sebagai pemenangnya.

Pada gambar di atas, orang Polandia memimpin daftar dengan 627 suara, Messi di tempat kedua dan Karim Benzema di tempat ketiga.

Cristiano Ronaldo muncul di urutan kesembilan dan Luka Modric berada di urutan ke-12. Pemain Spanyol di peringkat tertinggi adalah Pedri di urutan 18. Sementara bintang Brasil, Neymar tepat di bawahnya, peringkat ke-14.

Sementara dua pemain muda terbaik saat ini, Kylian Mbappe dan Erling Haaland, masing-masing berada di urutan keenam dan kedelapan.

Mengutip Marca, berikut ini bocoran daftar Ballon d`Or 2021
1. Robert Lewandowski (Bayern München)
2. Leo Messi (PSG)
3. Karim Benzema (Real Madrid)
4. Mohamed Salah (Liverpool)
5. Jorginho (Chelsea)
6. Kylian Mbappe (PSG)
7. N` Golo Kante (Chelsea)
8. Erling Haaland (Dortmund)
9. Cristiano Ronaldo (Manchester United)
10. Kevin de Bruyne (Manchester City)
11. Gianluiggi Donnarumma (PSG)
12. Luka Modric (Real Madrid)
13. Giorgio Chiellini (Juventus)
14. Harry Kane (Tottenham)
15. Bruno Fernandes (Manchester United)
16. Ruben Dias (Manchester City)
17. Romelu Lukaku (Chelsea)
18. Pedro (Barcelona)
19. Neymar (PSG)
20. Riyad Mahrez (Manchester City)

Meski belum bisa dipastikan akurasi seberapa besar tingkat akurasi bocoran pemenang Ballon d`Or 2021, hal serupa pernah terjadi pada tahun 2018.

Kala itu, ada bocoran bahwa Luka Modric memenangkan Ballon d`Or 2018, dan bocoran tersebut tepat.

Hasil untuk tahun 2021 sudah diputuskan, karena pemungutan suara telah ditutup, jadi sekarang tinggal dilihat apakah daftar ini akan terbukti benar pada 29 November saat hasil diumumkan.

 

(Januardi Husin\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar