Beri Rapor Merah ke Jokowi, PA 212: Harus Sadar untuk Undur Diri!

Kamis, 21/10/2021 14:30 WIB
Presiden RI Joko Widodo (VOI)

Presiden RI Joko Widodo (VOI)

Jakarta, law-justice.co - Wakil Srkretaris Jendral (Wasekjen) Persaudaraan Alumni 212 Novel Bamukmin memberikan beberapa catatan di dua tahun kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Novel pun memberikan rapor merah untuk kepemimpinan Jokowi selama dua tahun berkuasa.

"Dua tahun Jokowi berkuasa rapor sangat merah," kata Novel lewat pesan singkat kepada law-justice.co, Rabu (20/10/2021).

Dengan rapor merah tersebut, Novel bahkan meminta Jokowi untuk segera sadar dan mengundur diri sesuai TAP MPR Nomor 6 Tahun 2001.

"Dengan begitu harus sadar diri untuk mengundurkan diri sesuai TAP MPR Nomor 6 Tahun 2001," ujarnya.

Selain itu, ia juga menyinggung terkait penanganan Covid-19. Menurutnya, Indonesia pernah menjadi nomor satu dunia untuk angka kematian terbanyak.

"Termasuk penanganan Corona terburuk di dunia, sampai jumlah korban Corona Indonesia pernah nomor 1 di dunia yang penduduknya wafat terbanyak nomor 1," ucapnya.

Terakhir, Novel pun menyinggung soal penegakan hukum di era Jokowi. Ia menilai bahwa selama ini hukum berlaku hanya untuk rakyat kecil dan lawan politik Jokowi.

"Penegakan hukum benar-benar hancur karena hukum berlaku hanya untuk rakyat kecil dan lawan politiknya (Jokowi)," pungkasnya.

(Tim Liputan News\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar