Sahabat LBP Muncul, Luhut Dianggap Tusuk Jokowi dari Belakang

Senin, 11/10/2021 16:30 WIB
Presiden Joko Widodo dan Menko Marves Luhut Panjaitan (Karna.id)

Presiden Joko Widodo dan Menko Marves Luhut Panjaitan (Karna.id)

Jakarta, law-justice.co - Direktur Gerakan Perubahan, Muslim Arbi mengomentari deklarasi dukungan untuk Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Panjaitan menjadi Presiden 2024.

Muslim mengatakan, sejak awal akan adanya deklarasi hingga terlaksananya deklarasi dari Sahabat LBP, seharusnya Luhut tidak membiarkan acara tersebut terlaksana jika memang Luhut tidak mendukungnya.

"Mestinya Luhut tidak membiarkan Sahabat LBP deklarasikan pencapresan dirinya. Dia harus cegah itu. Karena kalau tidak, pembiaran itu dianggap menusuk Jokowi dari belakang. Bisa saja dalam hati Jokowi `ini si Opung mulai khianat`," kata Muslim melansir RMOL, Senin (11/10/2021).

Karena menurut Muslim, jika terjadi di zman Presiden Soeharto, pejabat seperti Luhut pasti akan tersingkir karena berambisi ingin berkuasa di saat Soeharto masih menjadi Presiden dan berkuasa.

"Saat ini kan tidak. Dalam sejumlah isu, Jokowi seperti tidak berdaya hadapi tekanan sejumlah pihak. Dan saat Jokowi dianggap publik di bawah bayang-bayang Luhut, pun diam saja. Berarti benarlah anggap itu," pungkas Muslim.

Elemen yang menamakan Sahabat LBP deklarasi mendukung mantan Danjen Kopassus itu sebagai Presiden 2024 mendatang.

Jurubicara Sahabat LBP Sarjan Andesbaya mengatakan Luhut layak menjadi presiden karena selama 7 tahun berhasil menjalan tugas penting dari Presiden Jokowi.

(Tim Liputan News\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar