Diproduksi Massal 2022, Segini Harga Patokan Vaksin Merah Putih

Kamis, 16/09/2021 14:37 WIB
Vaksin Merah Putih baru bisa dimanfaatkan akhir tahun 2021 (detikcom)

Vaksin Merah Putih baru bisa dimanfaatkan akhir tahun 2021 (detikcom)

Jakarta, law-justice.co - Produsen Vaksin Merah Putih PT Biotis Pharmaceuticals Indonesia mengaku sudah mempersiapkan patokan harga jual vaksin Covid-19 yang bakal diproduksi massal tahun 2022.

Hal itu disampaikan Direktur Utama PT Biotis Pharmaceuticals Indonesia FX Sudirman dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi VII DPR, Rabu Kemarin.

FX Sudirman juga menyampaikan Vaksin Merah Putih yang diproduksi perusahaan rencananya akan dijual di bawah US$ 5 atau Rp 71.000.

"Mudah-mudahan kami bisa melakukan atau mengembangkan vaksin dan memproduksi vaksin dengan harga yang terjangkau dan semoga [harganya] kurang dari US$5," katanya dalam rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi VII DPR RI, Rabu.

Dia menjelaskan, vaksin yang diproduksi oleh Biotis Pharmaceuticals Indonesia-Universitas Airlangga (Unair) rencananya juga akan ditargetkan mulai produksi pada semester II/2022.

Menurutnya, akan banyak masyarakat yang bisa mendapatkan vaksinasi, jika harga yang dipatok di bawah US$5 sehingga beban yang ditanggung oleh pemerintah lebih sedikit dibandingkan belanja vaksin pada 2021

Sekadar informasi, pemerintah menganggarkan Rp54,46 triliun untuk belanja vaksin pada 2021. Dia menambahkan, pada pengembangan vaksin merah putih ini menggunakan isolat virus dari Indonesia.

Artinya proses pembuatan bibit vaksinnya diambil dari sampel yang ada di Indonesia dan mengacu pada virus yang menular di Indonesia sehingga lebih cocok dan efektif bagi masyarakat Tanah Air.

(Tim Liputan News\Yudi Rachman)

Share:




Berita Terkait

Komentar