Bandara Arab Saudi Dihantam Bom Pakai Drone, 8 Warga Sipil Terluka

Selasa, 31/08/2021 18:10 WIB
Ilustrasi Drone peluncur bom (CNN Indonesia)

Ilustrasi Drone peluncur bom (CNN Indonesia)

Arab Saudi, law-justice.co - Serangan drone menghantam Bandara Abha di Arab Saudi pada Selasa (31/8/2021). Kejadian itu menelan beberapa korban luka.

Keterangan koalisi militer Saudi mereka sudah menggelar investigasi awal atas kejadian di Abha. Hasilnya, terdapat pula beberapa kerusakan fasilitas sipil.


Koalisi militer berisi Saudi dan beberapa negara Arab lain yang menggelar operasi menargetkan milisi Houthi di Yaman. "Sebanyak delapan orang terluka dan sebuah pesawat sipil hancur. Laporan ini berdasarkan pemeriksaan awal," ucap keterangan koalisi Arab Saudi seperti dikutip dari AFP.


Mereka menambahkan, total ada dua serangan drone yang diluncurkan. Namun, serangan yang kedua dapat dilumpuhkan. "Serangan drone yang kedua ke Bandara Internasional Abha berhasil dicegat dan ditembak jatuh," sambung koalisi Saudi.


Sampai saat ini belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab atas serangan di Bandara Abha.

 

(Devi Puspitasari\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar