Iwan Fals soal Gibran Kembalikan Uang Pungli Pedagang: Cocok Nih 2024

Selasa, 04/05/2021 06:49 WIB
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (CNN)

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (CNN)

Jakarta, law-justice.co - Aksi Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mengembalikan uang pungutan liar (pungli) kepada sejumlah pedagang di Pasar Klewer mendapat sorotan dari berbagai pihak.

Salah satunya datang dari musisi legendaris Iwan Fals yang memberi apresiasi atas hal tersebut.

Bahkan pada cuitan di akun Twitternya, Iwan Fals mengatakan putra sulung Presiden Joko Widodo itu cocok untuk maju menjadi capres pada tahun 2024 mendatang.

"Tuh kan kayaknya cocok nih 2024," sebut Iwan Fals di akun Twitternya, dikutip, Senin (3/5/2021).

Diketahui sebelumnya Gibran mendatangi toko para pedagang yang berada di kawasan pertokoan di Coyudan untuk mengembalikan sejumlah uang pungli berkedok zakat yang dilakukan salah satu oknum lurah Gajahan dan petugas Linmas.

Pada Kesempatan itu Gibran ditemani Camat Pasar Kliwon untuk mendatangi satu persatu pemilik toko untuk mengembalikan uang tersebut.

Gibran pun meminta maaf kepada pemilik toko atas aksi pungli yang dilakukan oknum lurah itu.

Ia juga berpesan agar para pemilik toko tidak segan untuk melaporkan hal kepada dirinya.

"Jangan harap lurah dan para camat punya mindset seperti ini, kita itu pelayan publik, harusnya tidak seperti ini," sebutnya.

 

(Annisa\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar