Bakal Tambah Lagi Investasi ke Gojek, Telkomsel Gelontorkan Rp4,3 T

Jum'at, 23/04/2021 11:15 WIB
Telkomsel Berencana Akuisisi Gojek

Telkomsel Berencana Akuisisi Gojek

law-justice.co - Anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, PT Telekomunikasi Selular atau Telkomsel, berniat menambah investasi sebesar US$300 juta atau sekitar Rp4,3 triliun (kurs Rp14.553/US$) ke Gojek.

Direktur Utama Telkomsel, Setyanto Hantoro mengatakan langkah ini menyusul investasi perusahaan sebesar US$150 ke Gojek pada November 2020 lalu.

"Telkomsel memiliki opsi untuk berinvestasi hingga US$450 juta di Gojek dalam waktu satu tahun sejak investasi pertama," ujar Setyanto seperti melansir cnnindonesia.com, Jumat (23/4).

Hingga saat ini, lanjut Setyanto, perseroan masih mengkaji apakah akan menggunakan opsi US$300 juta di antaranya lebih cepat usai melihat hasil positif dari kolaborasi yang telah dilakukan kedua perusahaan sejak awal 2021.

Sebelumnya, Reuters melaporkan bahwa Gojek hampir merampungkan rencana merger dengan platform e-commerce Tokopedia yang akan menghasilkan entitas baru bernama GoTo.

Kesepakatan senilai US$18 miliar itu akan menciptakan kekuatan teknologi yang menawarkan belanja online, layanan kurir, tumpangan, pengiriman makanan, dan layanan lainnya di ekonomi terbesar di Asia Tenggara.

Sumber yang mengetahui masalah ini mengatakan, investasi tambahan Telkomsel akan menjadikannya salah satu dari delapan investor teratas GoTo, bersama dengan perusahaan seperti Alphabet`s Google, Alibaba, dan Softbank.

(Annisa\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar