Saudi Belum Beri Sinyal, Kemenkes Siapkan Vaksin Corona Calon Haji

Sabtu, 20/03/2021 21:20 WIB
Mekah dalam kondisi pandemi (Bisnis)

Mekah dalam kondisi pandemi (Bisnis)

law-justice.co - Kemenkes mulai melakukan vaksinasi corona terhadap calon jemaah haji lansia yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat (19/3/2021) kemarin. Untuk tahap pertama kemarin, sebanyak 465 jemaah haji telah mendapatkan suntikan vaksin.

Sekjen Kemenkes, Oscar Primadi, mengungkapkan calon jemaah haji peserta vaksinasi ini masuk dalam skema vaksinasi lansia yang juga sedang dijalankan pemerintah.


"Awalnya adalah vaksinasi untuk nakes, selesai sudah. Kemudian untuk para pemberi pelayanan publik yang saat ini sedang berjalan bersama dengan vaksinasi untuk lansia. Banyak lansia yang sudah mendaftar dan harus berangkat ke Tanah Suci tahun lalu, tapi karena kendala pandemi, jadi diundur.

Saat ini memang ada kewajiban vaksinasi COVID-19, sebagaimana diwajibkan juga oleh pemerintah Arab Saudi," ungkap Oscar dalam keterangannya di laman Kemenkes, Sabtu (20/6/2021).


Oscar menjelaskan, saat ini tercatat lebih dari 57 ribu lansia calon jemaah haji yang disiapkan vaksinasinya. Sehingga, bila sudah ada pengumuman kepastian apakah Haji 2021 tetap diadakan, para calon jemaah haji ini sudah siap.

Sementara itu, para jemaah lansia ini juga telah mendapatkan vaksinasi meningitis tahun lalu.

Terkait kuota jemaah haji Indonesia tahun ini, Kepala Pusat Kesehatan Haji Kemenkes, Eka Jusup Singka, mengungkapkan saat ini pihaknya masih menunggu keputusan pemerintah Saudi.


"Sambil menunggu, kita melaksanakan persiapan. Salah satunya adalah vaksinasi COVID-19 dan menjalankan protokol kesehatan. Ini harus menjadi komitmen semua pihak," tutur Eka.


"Saat ini seluruh dunia masih menunggu informasi dari Arab Saudi terkait pelaksaan haji tahun ini. Namun demikian, Kementerian Kesehatan RI telah menyiapkan seluruhnya mulai dari pemeriksaan kesehatan hingga vaksinasi," tutup dia.


Sebelumnya, KJRI Jeddah menyatakan ibadah haji kemungkinan akan diadakan pada 2021. "Untuk haji belum ada keterangan resmi dari Saudi. Tapi kemungkinan besar akan ada," ucap Konsul Jenderal KJRI Jeddah, Eko Hartono, kepada kumparan, Kamis (18/3/2021).

Kemenag juga masih menunggu lampu hijau dari Arab Saudi tentang pelaksanaan ibadah haji tahun ini. Indonesia akan menjadi negara pertama yang mendapat informasi tentang kepastian haji 2021 karena jumlah jemaahnya yang banyak.

(Devi Puspitasari\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar