Cara Memilih Jurusan Kuliah Pertama dan Kedua di SNMPTN & SBMPTN 2021

Minggu, 07/02/2021 08:11 WIB
SNMPTN dan SBMPTN 2021 (Kompas)

SNMPTN dan SBMPTN 2021 (Kompas)

Jakarta, law-justice.co - Pendaftaran SNMPTN dan SBMPTN 2021 sudah semakin dekat Adakah di antara kamu yang masih bingung menentukan pilihan jurusan kuliah pertama dan kedua saat pendaftaran nanti? Kalau ada, kamu harus segera menentukan pilihan jurusan tersebut.

Bukan sembarang memilih, penentuan jurusan kuliah pertama dan kedua ini harus kamu pertimbangkan secara matang agar peluang lolos SNMPTN dan SBMPTN semakin maksimal. Pertimbangkan peluang diterimanya dan sesuaikan dengan minat dan bakatmu.

Sebenarnya, ada beberapa cara yang bisa kamu ikuti untuk memilih jurusan pertama dan kedua sesuai minat, serta memiliki peluang diterima yang tinggi. Apa saja cara-cara tersebut? 

Aturan Pilihan Jurusan Kuliah pada SNMPTN dan SBMPTN 2021

Sebelum menentukan jurusan kuliah pertama dan kedua, ada baiknya kamu memahami terlebih dahulu aturan mengenai pilihan jurusan kuliah pada SNMPTN dan SBMPTN 2021.

Pada SNMPTN 2021, ketentuan pilihan jurusan kuliahnya yaitu paling banyak dua jurusan dalam satu PTN atau dua PTN. Nggak cuma itu, kamu juga wajib memilih satu PTN yang berada di daerah tempat sekolahmu. Kalau kamu mau mengambil satu jurusan saja, kamu bisa memilih jurusan tersebut di PTN mana pun. Sementara kalau memilih dua jurusan, salah satu PTN yang dipilih harus di daerah SMA berada.

Contohnya, kalau kamu saat ini bersekolah di Makassar, lalu ingin mengambil jurusan kuliah Hukum saja, berarti kamu bisa mendaftar di PTN mana pun di luar Makassar, seperti UI, UGM, Unair, dan seterusnya. Namun, apabila kamu berencana mengambil dua jurusan, Hukum dan Psikologi, berarti salah satu PTN dari jurusan tersebut harus berada di Makassar, seperti Jurusan Hukum Unhas.

Pada SBMPTN 2021, ketentuannya tetap sama, yaitu memilih paling banyak dua jurusan dalam satu PTN atau dua PTN. SBMPTN 2021 tidak mewajibkan kamu memilih satu PTN di daerah SMA berada. Jadi, kamu bebas memilih PTN mana pun.

Cara Menentukan Jurusan Pertama dan Kedua

Untuk memaksimalkan peluang lolos SNMPTN dan SBMPTN, kamu harus mengetahui cara menentukan pilihan jurusan kuliah pertama dan kedua secara benar. Adapun cara-caranya adalah sebagai berikut:

Pilihan Jurusan Pertama

Pilihan jurusan pertama menggambarkan prioritas pilihanmu. Maka dari itu, cara tepat untuk menentukannya yaitu berdasarkan:

  1. Jurusan yang sangat kamu minati dan kamu merasa bahwa kamu memiliki kemampuan yang maksimal pada jurusan tersebut. Misalnya, kamu jago gambar dan desain poster, maka kamu bisa memilih Jurusan Desain dan Komunikasi Visual sebagai pilihan jurusan pertama.
  2. Jurusan yang berkaitan dengan prospek kerja yang kamu inginkan setelah lulus nanti. Kalau kamu jago desain dan tertarik bekerja sebagai graphic designer, maka Jurusan Desain dan Komunikasi Visual memang jurusan yang tepat untukmu.
  3. Jurusan yang tingkat persaingannya lebih ketat dibandingkan jurusan pilihan kedua. Untuk mengetahui tingkat persaingan tersebut, kamu bisa lihat dari jumlah pendaftar dan daya tampung jurusan yang kamu tuju pada tahun sebelumnya. Semakin banyak jumlah pendaftar dan semakin sedikit daya tampung jurusan, maka persaingannya pasti lebih ketat.

Pilihan Jurusan Kedua

Untuk jurusan kedua, kamu bisa memilihnya berdasarkan pertimbangan berikut:

  1. Jurusan yang diminati, tetapi kamu belum memiliki bakat yang maksimal di jurusan tersebut. Jadi, kamu memilih jurusan kedua ini agar bisa mengembangkan kemampuan kamu. Misalnya, kamu tertarik pada animasi, tapi belum ada kemampuan membuat animasi. Jadi, kamu bisa memilih Jurusan Animasi di pilihan kedua agar kemampuanmu membuat animasi bisa berkembang.
  2. Jurusan yang tingkat persaingan dan nilai masuknya lebih longgar atau sekiranya lebih mudah dibandingkan pilihan jurusan pertama. Pertimbangan ini bertujuan untuk memaksimalkan peluang diterima pilihan jurusan kedua apabila kamu gagal lolos di pilihan pertama.

Selain lewat pertimbangan di atas, kamu juga bisa menentukan pilihan jurusan pertama dan kedua dengan cara mendiskusikannya bersama orang tua atau guru BK di sekolah.

Apa pun pilihan jurusan kuliah pertama dan keduamu, pastikan sudah kamu rencanakan jauh-jauh hari dan tidak sekadar ikut-ikutan teman. Pilihlah yang memang cocok dengan minat kamu karena kamu yang akan menjalani kuliah tersebut ke depannya. (Pahamifren)

(Farid Fathur\Editor)

Share:




Berita Terkait

Komentar