Wanti-wanti Perayaan Natal, Luhut: Jangan Lengah, Jaga Prokes!

Jakarta, law-justice.co - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengucapkan hari raya Natal untuk seluruh umat kristiani. Selain itu Luhut juga mengucapkan selamat tahun baru 2022 untuk seluruh masyarakat Indonesia.


Dalam video ucapan yang diunggah dalam akun Instagramnya, Luhut menyampaikan jika Perayaan Natal dan Tahun Baru 2022 kali ini masih dijalani dengan cara yang sederhana tanpa perayaan berlebihan.

Baca juga : Menko Luhut Minta Menkumham Tolak WNA Pengacau Masuk Indonesia

"Dalam sikap yang disiplin dan protokol kesehatan COVID-19 yang terus harus kita jaga dan kita tingkatkan," kata dia dalam video, dikutip Sabtu (25/12/2021).

Luhut mengungkapkan secara signifikan selama hampir dua tahun ini Indonesia berjuang menghadapi COVID-19. Saat ini sudah berhasil menurunkan angka konfirmasi positif dan tingkat kematian secara sangat signifikan.

Baca juga : Media Asing Soroti Pernyataan Luhut Soal Isu Ini

"Ini semua adalah berkat Tuhan dan upaya kita bersama dan kita kerja keras kompak, dan mampu melakukan pekerjaan secara terintegrasi. Saya juga ingin menyampaikan bahwa ini pengucapan syukur kita pada Tuhan bahwa kita semua bersama-sama bisa mengatasi atau mengurangi daripada dampak COVID-19 ini," jelas dia.

Dia mengungkapkan, karena itu masyarakat harus peduli kepada kesehatan sendiri dan sesama perlu tingkatkan serta disiplin protokol kesehatan perlu menjalankan dan harus saling mengingatkan pada teman-teman untuk patuh pada protokol kesehatan.

Baca juga : Ketika Warga Papua Tolak Sjafrie Sjamsoeddin Jadi Menteri Prabowo

Luhut meyakini bersama-sama bisa melewati masa sulit. "Jangan sombong tetap rendah hati serta bekerja sama antar elemen menjadi kunci keberhasilan kita dalam menghadapi ini semua dalam dua tahun ini. Kita saya kira boleh berbangga, tapi kita jangan sombong dan saya juga berharap pada kita semua jangan cepat puas karena masih panjang perjalanan dari COVID-19 ini masih banyak yang tidak tahu mengenai COVID-19 ini," jelas dia.

Menurut di Indonesia bisa dibilang negara yang beruntung karena masuk dalam kategori negara yang pemulihan ekonominya juga bisa berjalan cepat meskipun telah menghadapi serangan varian delta dari COVID-19.

"Semoga Tuhan Maha Kasih menemani kita pada tahun 2022, untuk menemani Indonesia lebih bagus lagi. Kita satu kita kompak kita bekerja dengan hati kita pasti bisa mengatasinya. Saya berdoa agar kita tetap bersuka cita dan tidak pernah patah semangat. Tuhan memberkati kita semua," jelas dia.